TEMPO.CO, Jakarta - Anggota girl group Korea NewJeans untuk pertama kalinya terlihat bersama di depan publik usai pengumuman hiatus grup. Selain itu, dikutip dari CNA Lifestyle, kelima anggotanya yakni Minji, Hanni, Danielle, Haerin dan Hyein, sudah mulai membuat unggahan di media sosial Instagram yang telah berganti nama dari @NJZ_official menjadi @mhdhh_friends.
Pada Sabtu, 12 April 2025, Danielle yang genap berusia 20 tahun sehari sebelumnya mengunjungi sebuah acara ulang tahun yang diadakan para penggemarnya di Seoul. Penyanyi Korea Selatan-Australia itu juga ditemani oleh sesama anggota Haerin dan Hyein.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut mereka yang hadir di kafe tersebut, Danielle, Haerin dan Hyein berinteraksi dengan penggemar, menandatangani barang untuk mereka, dan bahkan berfoto bersama. Dalam unggahan yang beredar ketiganya juga terlihat di sebuah pameran bertema Danielle di mana mereka mengambil foto satu sama lain dan membuat wewangian mereka sendiri.
Di negara yang berbeda anggota NewJeans Minji dan Hanni terlihat berlibur bersama di Italia. Beberapa netizen juga mengaku melihat mereka di Kota Vatikan. Minji dan Hanni kemudian mengunggah foto perjalanan mereka secara daring, termasuk salah satunya di Pantheon di Roma.
Dalam salah satu foto, Minji menulis “Bunnies (fandom NewJeans), apakah kalian baik-baik saja? Aku berada di suatu tempat yang jauh untuk sementara waktu. Kurasa sebagian besar dari kalian sudah tahu haha. Aku hanya ingin pergi ke suatu tempat yang tidak akan dikenali oleh siapa pun”.
Dalam posting lain, Hanni juga menulis "Jika Anda kebetulan melihat kami, datang saja dan sapa kami. Tapi tidak boleh (foto)”.
Hiatus Usai Kalah Lawan ADOR
NewJeans mengumumkan bahwa mereka vakum sementara dari industri musik. Hal ini disampaikan dua hari setelah pengadilan mengabulkan permintaan ADOR untuk melarang anggota NewJeans menjalankan aktivitas independen dengan nama NJZ.
"Sangat sulit bagi kami untuk mengatakan ini, tetapi ini mungkin penampilan terakhir kami untuk sementara waktu. Demi menghormati keputusan pengadilan, kami telah memutuskan untuk menghentikan semua kegiatan kami untuk saat ini," kata NJZ, dikutip Soompi.
Meskipun keputusan pengadilan tidak sesuai dengan harapan mereka, NJZ menerimanya dengan berat hati. Kelima anggota NJZ mengaku tidak menyesal telah bersuara untuk melindungi nilai-nilai yang mereka yakini.
Marvela turut berkontribusi dalam penulisan artikel ini.
Pilihan editor: NewJeans Ganti Nama Instagram Setelah Gagal Berlanjut Sebagai NJZ