Liverpool Memperpanjang Kontrak Virgil Van Dijk

1 hour ago 2

VIRGIL van Dijk pada Kamis, 17 April 2025, memperpanjang kontrak bersama Liverpool sampai dua musim berikutnya. "Virgil van Dijk hari ini telah menandatangani kontrak baru dengan Liverpool FC untuk melanjutkan kariernya bersama klub ini setelah musim 2024-2025," keterangan tertulis Liverpool dalam situs webnya yang dikutip dari Antara.

Sebelumnya, kontrak kapten Liverpool itu akan habis musim panas 2025. Perpanjangan ini membuatnya bertahan hingga 2027. "Saya sangat senang, bangga. Ada begitu banyak emosi yang jelas berkecamuk dalam benak saya saat membicarakannya. Perjalanan karier saya sejauh ini untuk dapat memperpanjangnya dengan dua tahun lagi di klub ini sungguh menakjubkan," kata Virgil van Dijk.

Tentang Karier Virgil van Dijk

Setelah menimba ilmu di akademi Willem II, Virgil Van Dijk memulai karier profesionalnya bersama Groningen pada 2011. Selama tiga musim di Eredivisie, ia mencatat 66 penampilan dan mencetak 7 gol. Penampilan impresifnya memikat perhatian Celtic yang merekrutnya pada 2013. Di Skotlandia, Dijk meraih dua gelar Scottish Premiership dan masuk Tim Terbaik PFA Scotland dua musim berturut-turut, serta memenangkan Piala Liga Skotlandia 2014–2015.

Pada 2015, ia pindah ke Southampton, Tiga tahun kemudian, Liverpool membawa Van Dijk ke Anfield. Sejak bergabung, Dijk mencatatkan sejarah dengan membantu Liverpool meraih sejumlah trofi bergengsi, di antaranya Liga Champions UEFA 2018–2019, Liga Utama Inggris 2019–2020 (mengakhiri penantian 30 tahun Liverpool), Piala Dunia Antarklub FIFA (2019), Piala Super UEFA (2019), Piala FA dan Piala Liga Inggris (2021–2022).

Pada musim perdananya di Liverpool, Dijk meraih penghargaan Pemain Terbaik PFA dan Liga Inggris. Van Dijk menjalani debutnya bersama timnas Belanda pada 2015. Ia memakai ban kapten sejak 2018.

Di tingkat klub dan internasional, Dijk pernah menerima dua gelar Scottish Premiership, enam trofi utama bersama Liverpool dalam Liga Inggris dan Liga Champions, runner-up Liga Negara UEFA bersama Belanda.

Virgil Van Dijk dan Liverpool

Dijk pernah berencana meninggalkan Liverpool, tapi ketika ditawari kontrak baru dia mau meneken. "Saya hanya memikirkan Liverpool, rencana saya tetap bersama Liverpool. Tidak ada keraguan dalam benak saya. Ini adalah tempat yang tepat untuk saya dan keluarga. Saya adalah bagian dari Liverpool," ujarnya. Van Dijk sudah 314 kali tampil bersama Liverpool.

Pilihan Editor: Mohamed Salah Bilang Pemain Veteran Liverpool Butuh Gelar Lagi Usai Kalahkan Manchester City

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |