Dukung Pasangan Haru-Dhani, Ini Pesan Ketua DPD Partai Perindo Kota Bandung

2 hours ago 1

Jum'at, 15 November 2024 - 17:59 WIB

loading...

Dukung Pasangan Haru-Dhani,...

Ketua DPD Partai Perindo Kota Bandung, Nuke Purwani mendukung penuh Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Bandung, Haru Suandaru-Dhani Wirianata di Pilkada 2024. Foto/Agi Ilman

BANDUNG - DPD Partai Perindo Kota Bandung mendukung penuh pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Bandung nomor urut 2, Haru Suandaru-Dhani Wirianata (Haru-Dhani) di Pilkada 2024.

Ketua DPD Partai Perindo Kota Bandung, Nuke Purwani menyatakan, dirinya beserta jajaran para ketua DPC partai Perindo kota Bandung siap bergerak dan bekerja untuk Haru-Dhani.

Baca Juga

Partai Perindo Optimistis Paslon Haru-Dhani Bawa Perubahan Positif di Bandung

Menurut Nuke, Partai Perindo yang mengusung paslon tersebut turut berperan aktif dalam setiap kegiatan pasangan Haru-Dhani ini.

Hal itu disampaikan Nuke saat mendampingi Dhani Wirianata melakukan kunjungan ke Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cibeunying Kidul, untuk melakukan sosialisasi dan penguatan kepada masyarakat pada Rabu (13/11/2024).

“Kali ini kami berada di Kecamatan Cibeunying Kidul untuk bertatap muka dengan masyarakat. Tujuannya adalah untuk lebih mengenalkan pasangan HD dan mendekatkan diri kepada warga. Ada pepatah yang mengatakan, tak kenal maka tak sayang. Jadi, kesempatan ini sangat penting untuk membuka komunikasi dengan masyarakat,” ujar Nuke Purwani.

Lebih lanjut, Nuke menegaskan bahwa Partai Perindo mendukung penuh pasangan Haru-Dhani untuk memenangkan Pilwalkot Bandung 2024.

Baca Juga

Ratusan Warga Ikuti Tebus Minyak Goreng Murah Partai Perindo di Kota Bandung

“Kami dari Partai Perindo sesuai dengan instruksi DPP mengusung paslon nomor 2 ini. Kami optimistis Haru-Dhani akan memenangkan Pilwalkot dan membawa Kota Bandung menjadi lebih maju dan terdepan,” ungkap Nuke.

Sementara itu, Dhani Wirianata menyampaikan program unggulan Haru-Dhani yang bertujuan untuk memajukan Kota Bandung.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Dukung Pasangan Haru-Dhani,...

3 menit yang lalu

Lombok Timur dan Sumbawa...

15 menit yang lalu

Tempat Penitipan Sepeda...

20 menit yang lalu

...

23 menit yang lalu

Dorong Partisipasi Warga,...

30 menit yang lalu

Dugaan Money Politics...

42 menit yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |