Pangeran William Dinobatkan Jadi Pria Botak Terseksi 2024, Kalahkan Dwayne Johnson

2 days ago 2

Rabu, 13 November 2024 - 09:00 WIB

loading...

Pangeran William Dinobatkan...

Pangeran William dinobatkan jadi pria botak terseksi 2024 untuk kedua kalinya berturut-turut. Gelar ini diberikan berdasarkan sebuah studi dari internet. Foto/People

INGGRIS - Pangeran William dinobatkan jadi pria botak terseksi 2024 untuk kedua kalinya berturut-turut. Gelar ini diberikan berdasarkan sebuah studi dari pencarian di internet dan ciri-ciri fisik mencantumkan 10 pria botak teratas tahun ini.

Daftar pria botak terseksi 2024 tersebut disusun oleh agensi pemasaran pencarian Reboot. Mereka memeriksa pencarian internet untuk melihat berapa banyak orang yang mencari gambar-gambar tidak senonoh dari selebritas berkepala botak.

"Pria botak telah mencuri hati jutaan orang di seluruh dunia , dari Stanley Tucci hingga Zinedine Zidane hingga John Travolta. Kami telah melakukan penelitian ilmiah dan menghitung angka-angka untuk secara resmi menobatkan pria botak terseksi tahun 2024," kata para peneliti.

"Pewaris takhta Inggris itu dianggap sebagai pujaan hati di masa mudanya, tetapi jika penelitian kami dapat dijadikan acuan, ia masih memiliki daya tarik seksual hingga saat ini," sambungnya.

Pangeran William Dinobatkan Jadi Pria Botak Terseksi 2024, Kalahkan Dwayne Johnson

Foto/Getty Images

Baca Juga

Keren! Pangeran William Gunakan 9 Bahasa Afrika saat Pidato Earthshot Prize

Dilansir dari Mirror, Rabu (13/11/2024), studi ini menemukan bahwa terdapat 16.800 pencarian tahunan untuk Pangeran William diikuti dengan bertelanjang dada atau telanjang di Google.

Studi tersebut menganalisis tinggi badan, kekayaan bersih, dan seberapa dekat wajah mereka dengan rasio emas matematis yang konon menunjukkan proporsi ideal yang digunakan dalam karya seni terkenal. Mereka juga menggunakan metrik aneh lainnya dalam pemeringkatan daftar ini yaitu faktor kilau untuk menentukan kilau kulit kepala setiap kontestan.

Penelitian dilanjutkan dengan memeriksa frekuensi rata-rata suara mereka, untuk melihat seberapa dekat frekuensi tersebut dengan frekuensi ideal yang seharusnya yaitu 96hz, beberapa hertz di bawah frekuensi rata-rata pria di seluruh dunia.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Pangeran William Dinobatkan...

3 menit yang lalu

Jam Tangan Liam Payne...

43 menit yang lalu

5 Gaya Kevin Diks Latihan...

1 jam yang lalu

12 Pulau di Indonesia...

2 jam yang lalu

Boy William Bikin Orang...

4 jam yang lalu

Pangeran Harry Bakal...

4 jam yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |