DPR Desak Proses Hukum Puluhan Anggota TNI Armed Serang Warga di Deli Serdang Transparan

4 days ago 2

Senin, 11 November 2024 - 11:18 WIB

loading...

DPR Desak Proses Hukum...

Wakil Ketua Komisi I DPR Dave Laksono endesak proses penegakan hukum terhadap puluhan prajurit TNI Batalyon Artileri Medan-2/Kilap Sumagan yang menyerang warga di Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Deli Serdang dilakukan secara transparan. Foto/Dok DPR

JAKARTA - Komisi I DPR mendesak proses penegakan hukum terhadap puluhan prajurit TNI Batalyon Artileri Medan-2/Kilap Sumagan yang menyerang warga di Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Deli Serdang, Sumatera Utara dilakukan secara transparan. Terlebih, satu warga tewas akibat penyerangan 33 prajurit TNI Angkatan Darat (AD) pada Jumat (8/11/2024) malam tersebut.

Wakil Ketua Komisi I DPR Dave Laksono mendengar proses hukum kepada pihak terkait sudah dilakukan. "Saya harap penyelesaian dilakukan secara transparan dan tuntas," kata Dave kepada wartawan, Senin (11/10/2024).

Legislator Golkar ini menilai bahwa transparansi ini menjadi sangat penting agar masyarakat bisa mengetahui bagaimana perkembangan kasus tersebut. "(Sehingga) tidak ada kecurigaan ataupun dugaan lainnya," ujarnya.

Baca Juga

Aksi Brutal Oknum TNI Aniaya 3 Anak SD di Pos Manusasi Timor Tengah Utara

Diketahui, Kodam I Bukit Barisan mengonfirmasi bahwa pihaknya tengah melakukan penyelidikan terkait insiden penyerangan di Desa Cinta Adil, Kecamatan Biru-Biru, Deli Serdang, yang terjadi pada Jumat (8/11/2024) malam sekitar pukul 23.00 WIB. Dalam insiden itu, seorang warga sipil tewas dan beberapa lainnya mengalami luka-luka.

Kapendam I Bukit Barisan Kolonel Dody Yudha menyampaikan bahwa Pangdam I/BB telah melakukan langkah-langkah untuk meredakan situasi, termasuk mediasi dengan keluarga korban serta masyarakat di Markas Batalyon Armed.

"Oknum yang diduga terlibat sudah diperiksa lebih lanjut oleh Pomdam I/BB," ujar Kolonel Dody Yudha dalam keterangan persnya di Media Center Pendam I/BB, Minggu (10/11/2024).

(rca)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

DPR Desak Proses Hukum...

49 menit yang lalu

Lepas 399 Calon Pekerja...

1 jam yang lalu

Prabowo Bicara 1.000...

1 jam yang lalu

Polisi Kembali Sita...

1 jam yang lalu

Penguatan Organisasi...

2 jam yang lalu

Wapres Gibran Buka Pengaduan...

3 jam yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |