loading...
Denny Cagur akhirnya angkat bicara terkait dirinya yang diduga ikut mempromosikan situs judi online. Foto/ Instagram
JAKARTA - Denny Cagur akhirnya angkat bicara terkait dirinya yang diduga ikut mempromosikan situs judi online. Sang komedian disinyalir mendapat endorse dari situ jodul bernama Agen 138.
Ditemui di Gedung DPR/MPR RI, Denny Cagur kembali menanggapi kasus yang menyeret namanya itu. Dia mengatakan sejatinya kasus ini sudah diproses Bareskrim Mabes Polri sejak lama. Bahkan, personel grup lawak Cagur itu sudah memenuhi panggilan klarifikasi dari tim penyidik.
"Jadi prosesnya memang sudah berjalan semua artis itu ada 27 artis," kata Denny Cagur kepada wartawan, Rabu (6 /11/2024).
Denny mengaku tidak mengetahui jika situs yang dia promosikan saat itu adalah judi online.
"Waktu itu karena ketidaktahuan. Kita semua pun sudah dipanggil ke Bareskrim saya sudah datang mengikuti aturannya sebagai warga negara yang baik saya datang," tutur Denny.
"Setelah itu prosesnya berjalan dan sekarang semuanya kita serahkan kepada pihak kepolisian," kata dia lagi.
Baru-baru ini, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengibau semua pihak, termasuk figur publik untuk tidak sembarangan menerima endorse. Dia khawatir, produk yang mereka promosikan melalui media sosial berkaitan dengan modus judol.
Ade Ary mengatakan pihak kepolisian akan terus mendalami kasus judi online yang masih marak terjadi di masyarakat.
"Kami mengimbau agar masyarakat ya, apa nih motif promosi nya, mendapatkan uang atau apa. Hati hati yang dipromosikan apa, kami wajib memberikan imbauan," tutur Ade Ary Syam.
"Janganlah mempromosikan hal-hal yang tidak baik. Apalagi mempromosikan yang sudah jelas itu tindak pidana," ucap dia lagi.
(tdy)
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya