loading...
Presiden terpilih Prabowo Subianto memberikan pembekalan untuk para calon menteri, wakil menteri hingga kepala badan di Hambalang, Bogor. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Presiden terpilih Prabowo Subianto bersama wakilnya Gibran Rakabuming Raka memberikan pembekalan untuk para calon menteri, wakil menteri hingga kepala badan yang akan bergabung dalam kabinet pemerintahannya. Selain Prabowo dan Gibran, pembekalan juga diberikan oleh para pakar dari luar negeri.
Adapun sejumlah materi dalam pembekalan tersebut mengenai geopolitik, kemudian materi dengan tema “Why Nation Success and Fail”, dan “Doubling GDB in Ten Years”.
Berdasarkan informasi yang diterima, pembekalan akan digelar dari pukul 08.00 WIB di kediaman Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor. Pembekalan tersebut akan berlangsung hingga 18.00 WIB, dengan banyak pemateri sesuai dengan materi yang akan dibahas dalam agenda hari ini.
Pembekalan akan dibuka langsung oleh Prabowo Subianto, kemudian acara dilanjutkan dengan pengenalan motivator internasional, Riaz Shah yang fokus di bidang pendidikan, entrepreneurship, serta pengembangan potensi masyarakat.
Selanjutnya, materi geopolitik akan dibawakan oleh Profesor John Mearshrimer yang merupakan Dosen Ilmu Politik di Universitas Chicago, pengamat hubungan internasional, dan penulis buku.
Lalu pada materi dengan tema “Why Nation Success and Fail” akan dibawakan oleh Ray Dalio via zoom. Dia merupakan konglomerat Amerika, penasehat makro ekonomi bagi banyak pembuat kebijakan di dunia, serta penulis dan seorang filantropi.
Sementara, materi “Doubling GDB in Ten Years” akan diberikan Hunter Lee Soik. Lalu, untuk agenda terakhir adalah materi dari Smiriti Irani dan Ana Moraru yang merupakan pakar media serta komunikasi.
(cip)
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya