Bang Doel Ingin Jakarta Bisa Lahirkan Air Jernih

2 weeks ago 22

Minggu, 27 Oktober 2024 - 21:06 WIB

loading...

Bang Doel Ingin Jakarta...

Cawagub Jakarta Rano Karno (Bang Doel) ingin agar Jakarta bisa lahirkan air jernih. Sebab, air bersih dan sanitasi di Jakarta masih menjadi permasalahan warga. Foto/Aldi Chandra

JAKARTA - Calon Wakil Gubernur Jakarta Nomor Urut 3 Rano Karno (Bang Doel) ingin agar Jakarta bisa lahirkan air jernih. Sebab, air bersih dan sanitasi di Jakarta masih menjadi permasalahan warga.

“Nah kemudian harus kita lahirkan Jakarta jernih. Air bersih dan sanitasi di Jakarta menjadi masalah. Memberikan hak dasar air bersih dengan cakupan pelayanan perpipaan menuju 100%, karena Jakarta ini baru mencapai 44%, ini kendala utama. Sehingga pelayanan dasar di Jakarta ini belum menyeluruh,” ujar Bang Doel saat debat kedua Pilkada Jakarta di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu malam (27/10/2024).

Baca Juga

Jelang Debat Pilkada Jakarta Besok, Pramono Ngaku Punya Chemistry dengan Bang Doel

Lebih lanjut, Bang Doel juga mengatakan bahwa jika terpilih memimpin Jakarta akan memfungsikan Super Aplikasi JAKI.

“Kemudian kita akan melakukan yaitu dikatakan super App JAKI ini untuk mendekatkan pelayanan publik kependudukan pengaduan sampai perizinan dalam genggaman tanpa pungli,” ujarnya.

Selain itu, kata Bang Doel, adalah membuat Transjabodetabek dimana transportasi untuk jarak 500 meter rumah dijangkau transportasi publik. Harapannya, dengan mengurangi permasalahan di Jakarta juga akan menjawab masalah inflasi.

“Menambah rute dan jumlah bus gateway atau waktu harus dilakukan 3 menit dan kemudian kita akan memberikan gratis kepada 15 golongan masyarakat yang bisa menggunakan seluruh transportasi publik yang ada di Jakarta seperti MRT, LRT, busway dan Jak lingko,” ujar Bang Doel.

Baca Juga

Program Bang Doel untuk Bantu Gen Z Jakarta Agar Tak Kena PHK Dinilai Tepat

“Mudah-mudahan dengan ini salah satu permasalahan tentang inflasi terjadi di Jakarta bisa tertanggulangi,” pungkasnya.

(shf)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Bakal Aktivasi Pasar...

14 menit yang lalu

Cagub Ridwan Kamil Ingin...

27 menit yang lalu

Ridwan Kamil Akan Perluas...

37 menit yang lalu

Cagub Pramono Akan Siapkan...

38 menit yang lalu

Dharma-Kun Beberkan...

47 menit yang lalu

Cagub Pramono Janji...

50 menit yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |