Sri Mulyani Jadi Anggota Dewan Yayasan Bill Gates, Ini Fokus Misinya

2 hours ago 2

CANTIKA.COM, Jakarta - Ada kabar terbaru dari Menteri Keuangan RI periode 2016-2025 Sri Mulyani. Di awal pekan ini, Sri resmi ditunjuk menjadi anggota Governing Board Gates Foundation, yayasan filantropi yang didirikan oleh Bill Gates. Penunjukan ini diumumkan pada 12 Januari 2026.

“Kepemimpinannya akan membantu memastikan bahwa sumber daya kami terus digunakan untuk memperluas kesempatan, mempromosikan pertumbuhan ekonomi inklusif, dan meningkatkan hasil bagi komunitas di seluruh dunia,” ujar Suzman dalam keterangan resmi.

Sri Mulyani akan bergabung bersama enam anggota dewan lainnya. Mereka adalah CEO Gates Foundation Mark Suzman, Bill Gates, Ashish Dhawan, Dr. Helene Gayle, Strive Masiyiwa, Thomas J. Tierney, dan Mark Suzman.

Adapun fokus utama Gates Foundation meliputi pencegahan kematian ibu dan bayi, pemberantasan penyakit menular, dan pengentasan kemiskinan global

Kata Sri Mulyani

Melalui laman resmi Gates Foundation, Sri menyampaikan rasa bangganya bisa berkontribusi di momen penting ini.

Dengan 20 tahun untuk memberikan dampak besar bagi mereka yang paling membutuhkan, saya merasa terhormat bergabung dengan dewan direksi Gates Foundation untuk berkontribusi pada momen krusial yang penuh tantangan dan peluang ini,” ujarnya.

Ia juga menekankan bahwa kolaborasinya dengan Gates Foundation sudah terjalin hampir satu dekade, terutama dalam pemanfaatan teknologi untuk pembangunan inklusif.

Sebagai ekonom kelas dunia, Sri Mulyani dikenal sukses memimpin berbagai reformasi besar di sektor keuangan. Pengalamannya dalam mendorong keadilan ekonomi dinilai sejalan dengan misi Gates Foundation.

Di Indonesia, Sri Mulyani mencatat sejarah sebagai Menteri Keuangan perempuan pertama dan terlama menjabat. Ia juga pernah mengisi posisi penting sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia pada periode 2010–2016.

Masuknya Sri Mulyani ke jajaran pengurus terjadi di tengah transformasi besar Gates Foundation. Tahun lalu, Bill Gates mengumumkan rencana untuk mendistribusikan seluruh dana abadi yayasan dalam 20 tahun ke depan. 

Pilihan Editor: Profil dan Perjalanan Karier Sri Mulyani, Kembali Diminta Jadi Menteri Keuangan

ILONA ESTHERINA

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika.

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |