Serba-serbi Festival Film Internasional Beijing 2025

5 hours ago 3

FESTIVAL Film Internasional Beijing ke-15 dibuka di tengah hujan pada Jumat, 18 April 2025. Acara berlangsung di area terbuka di Yanqi Lake International Convention and Exhibition Center di Distrik Huairou, Beijing. Dikutip dari Antara, para undangan insan perfilman ke tempat pelaksanaan acara dengan membawa payung transparan. Acara pembukaan festival film mencakup penampilan tokoh-tokoh dalam film klasik Cina sebagai penghormatan. Festival Film Internasional Beijing berlangsung pada 18 April hingga 27 April 2025.

Dikutip dari Beijing IFF, Festival Film Internasional Beijing pertama diadakan pada 2011. Festival ini digelar sebagai acara pertukaran budaya film internasional besar pertama di Cina tiap tahun pada April.

Momentum

Dikutip dari Variety, Festival Film Internasional Beijing tahun ini memperingati 130 tahun sejak saudara Lumière mempelopori pemutaran film publik pertama di Paris, 120 tahun sejak film perdana Cina The Battle of Dingjunshan, dan ulang tahun ke-15 festival tersebut. Presiden Academy of Motion Picture Arts and Sciences Janet Yang dalam sambutannya mengatakan bahwa kekuatan film sebagai bahasa universal. "Film adalah bahasa paling universal untuk menghubungkan dunia,” kata Yang.

Arab Saudi Ikut Promosi Sinema

Dikutip dari Arab News, Komisi Film Saudi mengambil bagian dalam Festival Film Internasional Beijing. Saudi Press Agency menyebut kehadiran Arab pada festival ini memperluas kehadiran global sinema Saudi.

Tujuan dari komisi tersebut untuk mempromosikan film-film dan bakat dari Saudi serta menunjukkan pertumbuhan industri film Kerajaan. Kehadiran komisi ini juga sekaligus mendorong kolaborasi dengan sektor film Cina dan Asia. Tujuan lainnya mempromosikan Arab Saudi sebagai tujuan utama bagi para pembuat film dan memperluas kemitraan internasional. Arab ingin memperkuat posisinya di perfilman global.

Ada paviliun Saudi untuk komisi dan mitranya yang menawarkan platform untuk berinteraksi dengan pengunjung dan pembuat film. Acara ini juga menampilkan pemutaran khusus Norah.

Swiss Tamu Kehormatan

Dikutip dari Travel Tomorrow, Swiss diundang sebagai tamu kehormatan tonggak budaya bertepatan dengan peringatan 75 tahun hubungan diplomatik dengan Cina. Festival ini meluncurkan Swiss Film Week sebagai salah satu dari rangkaian acara utama. Bersama-sama, film tersebut menampilkan keragaman cerita Swiss.

Satu film Swiss, Frieda's Case masuk dalam 15 nominasi Penghargaan Tiantan tahun ini. Berdasarkan kisah nyata dari tahun 1904, film ini dibintangi Julia Buchmann sebagai Frieda, perempuan yang dituduh membunuh putranya yang berusia lima tahun.

103 Negara 

Dikutip dari CGTN, Tiantan Awards bagian kompetisi utama festival tersebut menerima rekor 1.794 entri dari 103 negara dan kawasan. Ini meningkat 18,9 persen dibanding tahun lalu. Adapun 15 film telah masuk daftar pendek termasuk produksi Cina Deep in the Mountains dan Better Me Better You produksi bersama Kenya-Jerman Nawi: Dear Future Me, film Iran-Ceko Derno, dan The Message dari Argentina. Sutradara dan aktor Cina Jiang Wen menjabat sebagai ketua juri tahun ini.

Upacara pembukaan menghibur penonton dengan penampilan penuh kenangan dari karakter animasi seperti Monkey King, Shuke Beita, dan Afanti. Festival ini akan ditutup dengan upacara penghargaan yang mengumumkan sepuluh pemenang Tiantan Awards.

Pilihan Editor: Film-film Peraih Penghargaan Festival Film Eropa 2024 Bisa Ditonton di Klik Film

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |