loading...
Saksikan Pelantikan Kepala Daerah di Indonesia, Kamis 20 Februari, Pukul 08.00 WIB, Live di iNews
JAKARTA - Pelantikan Kepala Daerah terpilih dilakukan besok, Kamis 20 Februari 2025. Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dijadwalkan melantik ratusan kepala daerah terpilih dalam sebuah upacara resmi di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Pelantikan ini menjadi momen penting dalam perjalanan demokrasi Tanah Air. Sebanyak 33 gubernur, 364 bupati, dan 84 wali kota akan menerima amanah baru untuk memimpin daerah mereka, membawa perubahan, serta mempercepat pembangunan di seluruh pelosok negeri. Dengan pelantikan ini, diharapkan juga pembangunan di berbagai sektor dapat berjalan lebih efektif dan sesuai dengan visi pemerintah pusat dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
Sebagai pemimpin di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota, kepala daerah memiliki peran penting dalam mendorong kemajuan ekonomi, meningkatkan kesejahteraan sosial, serta memperkuat tata kelola pemerintahan daerah. Dengan dukungan penuh dari pemerintah pusat, diharapkan para pemimpin daerah dapat menjalankan kebijakan yang berpihak kepada rakyat, membangun infrastruktur yang lebih baik, serta mempercepat pertumbuhan ekonomi lokal. Penasaran bagaimana wajah baru kepemimpinan daerah Indonesia dikukuhkan?
Jangan Lewatkan tayangan serta liputan lengkapnya, termasuk jalannya momen bersejarah Pelantikan Kepala Daerah langsung dari Istana Kepresidenan, Kamis 20 Februari Pukul 08.00 WIB, Live di iNews.
(zik)
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya