Pemprov Jakarta Sampaikan Penyebab Macet Panjang di Tanjung Priok

22 hours ago 3

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi Jakarta menyampaikan penyebab kemacetan panjang di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, yang terjadi pada Kamis kemarin, 17 April 2025. Juru bicara gubernur Jakarta, Chico Hakim, menyebut kemacetan itu diakibatkan peningkatan volume truk pada masa setelah libur Lebaran 2025.

"Pemprov Jakarta turut prihatin atas ketidaknyamanan pengguna jalan, khususnya di Tanjung Priok dan sekitarnya," kata Chico melalui pesan singkat pada Jumat, 18 April 2025. Dia menyebut kondisi macet panjang itu mendapat perhatian khusus dari Gubernur Jakarta Pramono Anung.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut Chico, kemacetan di Tanjung Priok terjadi karena adanya peningkatan volume truk hingga dua kali lipat dari hari biasa. Normalnya, kata dia, rata-rata truk yang keluar-masuk pelabuhan adalah sebanyak 2.500 kendaraan. Jumlah tersebut meningkat menjadi 4.000 truk pada Kamis kemarin.

Dia berkata peningkatan jumlah kendaraan itu timbul akibat menumpuknya arus barang peti kemas serta aktivitas bongkar muat. "Bersamaan dengan masa arus mudik Lebaran dan pascapembatasan lalu lintas barang," ujar Chico.

Chico menyoroti beberapa masalah yang bisa timbul dari kemacetan di Tanjung Priok. Salah satunya adalah pungutan liar atau pungli dari preman-preman ke sopir truk yang antre untuk masuk dan keluar pelabuhan.

Chico berkata otoritas setempat sudah mengambil tindakan untuk mencegah terjadinya aksi premanisme di tengah kemacetan. "Polres Jakarta Utara memastikan keamanan supir truk di dalam pelabuhan dengan menjamin tidak adanya premanisme dan pungli," ucap politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu.

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) sebelumnya meminta maaf lantaran macet panjang yang terjadi di jalan sekitar Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Kamis, 17 April 2025. Pelindo adalah perusahaan yang mengelola pelabuhan di Jakarta Utara tersebut.

"Permohonan maaf kepada seluruh masyarakat, mitra dan stakeholder yang terimbas akibat kemacetan yang terjadi. Kemacetan panjang hari ini akibat meningkatnya aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok," kata Adi dalam keterangan tertulis pada Kamis.

Sebelumnya, video yang merekam kemacetan panjang di area Pelabuhan Tanjung Priok beredar di media sosial. Akun Instagram resmi @pelindo_tanjungpriok juga turut membagikan situasi kemacetan yang terjadi hari ini. Tampak antrean kendaraan yang mengular, hingga petugas yang membagikan makanan serta minuman kepada para sopir.

Annisa Febiola berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |