Oscar Piastri Juarai Formula 1 Arab Saudi 2025, Torehkan Sejarah buat Australia

2 hours ago 2

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap McLaren Oscar Piastri meraih kemenangan ketiganya di Formula 1 (F1) musim 2025, dengan menjuarai Grand Prix (GP) Arab Saudi di Sirkuit Internasional Corniche, Jeddah, Senin dini hari WIB, 21 April 2025. Ia finis dengan catatan waktu 1 jam 21 menit 6,758 detik.

Berdasarkan laman F1, kemenangan tersebut membuat pembalap asal Australia itu mengambil alih pimpinan klasemen sementara F1 musim ini dari rekan setimnya di McLaren, Lando Norris, usai melakoni lima kali balapan dan mendapatkan total 99 poin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Norris yang sebelumnya memimpin dengan selisih tiga poin, kini tertinggal 10 poin di belakang Piastri, yang memulai balapan dari posisi ke-10, usai mengalami kecelakaan di babak kualifikasi.

Juara dunia empat kali yang memperkuat Red Bull, Max Verstappen, harus puas finis kedua, meski memulai balapan dari posisi terdepan di sirkuit itu. Sedangkan Charles Leclerc yang menunggangi Ferrari berada di posisi ketiga podium. Norris menguntit di peringkat keempat hasil akhir balapan.

Kemenangan tersebut menjadikan Piastri, yang menang di Bahrain, Minggu, 13 April, dan di Cina bulan lalu, sebagai orang Australia pertama yang memimpin klasemen kejuaraan. Pembalap berumur 24 tahun itu juga berhasil menorehkan kemenangan beruntun pada musim ini.

Balapan seri kelima musim ini dimulai dengan insiden di lap pertama. Yuki Tsunoda (Red Bull) dan Pierre Gasly (Alpine) bersenggolan, yang membuat keduanya harus mengakhiri balapan lebih awal. Bendera kuning dikibarkan dan Safety Car masuk hingga lap ketiga.

Setelah restart, duel sengit terjadi di barisan depan antara Verstappen, Piastri, dan Leclerc. Saat pit stop pertengahan lomba, Piastri mampu memaksimalkan strategi dan mempertahankan keunggulan sekitar 4,5 detik dari Verstappen. Memasuki lap-lap akhir, Charles Leclerc harus bekerja keras menjaga posisinya dari ancaman Norris, yang tampil agresif sejak start dari posisi ke-10. 

Norris harus memulai balapan dari posisi itu karena mengalami insiden pada babak kualifikasi sebelumnya. Namun sayang, hingga akhir Norris gagal mendekati Leclerc di posisi ketiga.

Hasil Formula 1 Arab Saudi 2025:

No PembalapTimWaktu
1Oscar PiastriMcLaren F1 Team50 Laps
2Max VerstappenOracle Red Bull Racing+2.843s
3Charles LeclercScuderia Ferrari HP+8.104s
4Lando NorrisMcLaren F1 Team+9.196s
5George RussellMercedes AMG Petronas F1 Team+27.236s
6Kimi AntonelliMercedes AMG Petronas F1 Team+34.688s
7Lewis HamiltonScuderia Ferrari HP+39.073s
8Carlos SainzAtlassian Williams Racing+64.630s
9Alex AlbonAtlassian Williams Racing+66.515s
10Isack HadjarVisa Cash App Racing Bulls F1 Team+67.091s
11Fernando Alonso  Aston Martin Aramco F1 Team+75.917s
12Liam LawsonVisa Cash App Racing Bulls F1 Team+78.451s
13Oliver BearmanMoneyGram Haas F1 Team+79.194s
14Esteban OconMoneyGram Haas F1 Team+99.491s
15Nico HulkenbergStake F1 Team Kick Sauber+1 Lap
16Lance StrollAston Martin Aramco F1 Team+1 Lap
17Jack DoohanBWT Alpine F1 Team+1 Lap
18Gabriel BortoletoStake F1 Team Kick Sauber+1 Lap
 Yuki TsunodaOracle Red Bull RacingDNF
 Pierre GaslyBWT Alpine F1 TeamDNF


Klasemen Formula 1 2025

No PembalapTimPoin 
1Oscar PiastriMcLaren F1 Team99
2Lando NorrisMcLaren F1 Team89
3Max VerstappenOracle Red Bull Racing87
4George RussellMercedes AMG Petronas F1 Team73
5Charles LeclercScuderia Ferrari HP47
6Kimi AntonelliMercedes AMG Petronas F1 Team38
7Lewis HamiltonScuderia Ferrari HP31
8Alex AlbonAtlassian Williams Racing20
9Esteban OconMoneyGram Haas F1 Team14
10Lance StrollAston Martin Aramco F1 Team10
11Pierre GaslyBWT Alpine F1 Team6
12Nico HulkenbergStake F1 Team Kick Sauber6
13Oliver BearmanMoneyGram Haas F1 Team6
14Isack HadjarVisa Cash App Racing Bulls F1 Team5
15Carlos SainzAtlassian Williams Racing5
16Yuki TsunodaVisa Cash App Racing Bulls F1 Team5
17Fernando AlonsoAston Martin Aramco F1 Team0
18Liam LawsonOracle Red Bull Racing0
19Jack DoohanBWT Alpine F1 Team0
20Gabriel BortoletoStake F1 Team Kick Sauber0


Pilihan Editor: Hasil Final Four Proliga 2025: Popsivo Kalahkan Electric PLN, Buka Peluang Lolos

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |