TEMPO.CO, Jakarta - Bruno Fernandes tengah diincar Real Madrid dan akan berusaha direkrut pada bursa transfer musim panas, setelah musim ini usai. Kabar tersebut sempat membuat suporter Manchester United khawatir karena muncul di di tengah pemangkasan biaya yang dilakukan klub itu.
Mungkinkah Bruno Fernandes dijual Manchester United? Pelatih klub itu, Ruben Amorim, sempat ditanya wartawan soal isu ini. Pelatih asal Portugal itu dengan tegas mengatakan kepada Bruno Fernandes bahwa ia tidak akan dijual dengan harga berapapun.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Amorim mengatakan, sikap itu juga sudah dia sampaikan pada Fernandes. “Dia tidak akan pergi ke mana-mana karena saya sudah mengatakan kepadanya,” kata dia, seperti dikutip The Mirror.
Ia mengatakan bahwa Fernandes merupakan bagian penting klub. “Kami memiliki poin yang rendah musim ini, tetapi saya ingin Bruno di sini karena kami ingin memenangkan liga lagi,” kata Amorim.
Fernandes telah mencetak delapan gol dan sembilan asis sejak kedatangan Amorim pada bulan November. Hat-tricknya ke gawang Real Sociedad membawa tim ini ke babak perempat final Liga Europa.
Amorim menilai Fernandes dalam situasi sangat bahagia di klub. “Saya pikir dia adalah satu lagi pendukung Man United dan dia adalah tipe pemain yang kami inginkan di sini," kata dia. “Dia benar-benar merasakannya. Terkadang Anda melihat rasa frustasinya - dan mungkin ada yang mengatakan itu bukan hal yang baik dari seorang kapten. Namun itu adalah tanda bahwa ia sangat menginginkannya.”
Fernandes baru memperanjang kontrak di Manchester United. Pemain 30 tahun ini menekan kontrak baru pada Agustus lalu hingga 2027, dengan opsi tambahan satu tahun lagi.
Ia sebelumnya mengakui kontrak itu ditandangani saat ini mendapat tawaran dari klub lain. “Saya duduk bersama klub saat saya mendapat tawaran untuk pergi, kami membicarakan kemungkinan itu. Saya hanya bertanya apakah mereka masih melihat saya sebagai bagian dari masa depan klub,” kata pemain asal Portugal itu.
Setelah panandatanganan kontrak itu, Man United kemudian melakukan sejumlah jurus penghematan. Salah satu pemilik klub, Sir Jim Ratcliffe, telah memangkas biaya klub, termasuk mengurangi 450 pekerja. Langkah itu ditempuh untuk mengurangi kerugian yang dialami klub Liga Inggris itu.
Meski tak akan menjual Fernandes, Amorim mengakui bahwa sejumlah pemain akan dijual untuk membiayai perekrutan pemain di musim panas. Media Inggris menyebut Kobbie Mainoo dan Alejandro Garnacho merupakan dua pemain yang berpotensi dikorbankan karena United masih berjuang dengan aturan keuangan Prem.