Jeje Segera Lelang 5 Jabatan Strategis di Pemkab Bandung Barat

4 hours ago 2

Bupati Bandung Barat, Jeje Ritchie Ismail.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG BARAT -- Pemkab Bandung Barat segera melelang 5 posisi jabatan eselon II yang masih mengalami kekosongan pimpinan. Pengisian itu akan dilakukan dengan seleksi terbuka atau open bidding.

Kelima jabatan itu adalah Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kepala Dinas Pendidikan dan Kepala Dinas Kesehatan.

"(Terkait kekosongan di lima jabatan strategis) kami masih berproses dan akan segera melakukan open bidding," ujar Bupati Bandung Barat, Jeje Ritchie Ismail, Ahad (19/10/2025).

Lima organisasi perangkat daerah (OPD) itu mengalami kekosongan setelah Jeje sebelumnya melakukan rotasi dan mutasi. Dirinya menjelaskan, kekosongan jabatan bukan tanpa alasan, melainkan langkah strategis untuk melakukan penyegaran organisasi demi meningkatkan kinerja pelayanan publik.

"Kita ingin refresh di lima dinas ini, dan itu memang sudah sesuai sistem. Karena saya juga tidak sembarang melakukan rotmut. Sudah melalui uji kompetensi dan assesmen," katanya.

Lima OPD yang saat ini kosong dinilai sangat krusial karena berkaitan langsung dengan pelayanan kepada masyarakat dan berdampak pada capaian kinerja daerah. Jeje memastikan tidak ada transaksional proses rotasi dan mutasi hingga lelang jabatan yang dilakukan di Pemkab Bandung Barat. 

"Saya pastikan di kepemimpinan saya bersama Asep Ismail tidak akan ada transaksional beli jual jabatan oleh calo-calo jabatan," kata dia.

Ia menyatakan siap menindak tegas siapapun yang terbukti menjadi perantara atau pelaku dalam praktik jual beli jabatan, termasuk jika melibatkan pejabat atau anggota legislatif.

"Ini mungkin di masa lalu ada jual beli jabatan tapi saya pastikan di kepemimpinan saya tidak akan ada. Saya akan tindak tegas jika masih ada oknum yang terbukti melakukan jual beli jabatan saya akan usut," kata Jeje.

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |