Aston Villa Lolos ke Semifinal Piala FA usai Kalahkan Preston 3-0, Marcus Rashford Cetak 2 Gol

2 days ago 7

TEMPO.CO, Jakarta - Aston Villa memastikan lolos ke semifinal Piala FA setelah mengalah Preston North End 3-0 di Stadion Deepdale, Minggu, 30 Maret 2025. Dalam laga ini, pemain pinjaman dari Manchester United, Marcus Rashford mencetak dua gol. 

Berstatus sebagai tim tamu, Villa mampu tampil mendominasi penguasaan bola. Namun, mereka kesulitan mencetak gol di babak pertama. Satu-satunya peluang berbahaya tercipta pada menit ke-29. Ketika itu, Rashford melepaskan temabakan dengan kaki kirinya dari luar kotak penalti tetapi bisa dihalau. Di satu sisi, tim tuan rumah juga tak bisa menciptakan gol, sehingga 45 menit pertama berakhir dengan skor kaca mata. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di babak kedua, pada menit ke-58, gol yang ditunggu terjadi. Rashford menendang bola umpan silang dari Lucas Digne yang menggelinding di depan gawang. Lima menit berselang, pemain Inggris itu mencetak gol keduanya melalui tendangan penalti. 

Aston Villa mendapatkan hadiah tendangan penalti setelah pemain Preston Andrew Hughes melakukan pelanggaran terhadap Morgan Rogers di dalam kotak. Kesempatan emas itu pun tak disia-siakan pasukan Unai Emery. 

Pada menit ke-71, Villa memperbesar keunggulannya melalui Jacob Ramsey yang bergerak ke depan gawang mampu menyelesaikan dengan apik umpan yang dikirim Digne, skor pun berubah menjadi 3-0. 

Hasil ini membuat Aston Villa berpeluang meraih gelar kedelapan Piala FA musim ini, terakhir mereka menjadi juara ajang ini pada 1957. Pada 2015, mereka berhasil mencapai final, tetapi kalah 0-4 dari Arsenal. 

Aston Villa menjadi tim ketiga yang lolos ke semifinal, menyusul Crystal Palace dan Nottingham Forest yang lebih dulu memastikan lolos ke semifinal Piala FA. Satu tempat lagi bakal diperebutkan Bournemouth vs Manchester City yang akan bermain pada Minggu malam ini, 30 Maret 2025.

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |