Anggaran Dipotong Rp600 Miliar, DPR Hemat Listrik, Air, hingga Perjalanan Dinas

2 months ago 46

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:30 WIB

loading...

Anggaran Dipotong Rp600...

DPR turut terkena pemotongan anggaran sebagai respons atas terbitnya Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan APBN dan APBD 2025. FOTO/DOK.SINDOnews

JAKARTA - DPR turut terkena pemotongan anggaran sebagai respons atas terbitnya Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan APBN dan APBD 2025. Potongan anggaran DPR sebesar Rp600 miliar.

Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar mengakui anggaran DPR turut terkena efisinesi seperti kementerian dan lembaga lain. "Iya DPR pun diberlakukan sama soal anggaran yang harus diefisiensi," kata Indra saat dihubungi, Rabu (12/2/2025).

Adapun anggaran DPR yang terkena efisiensi sekitar Rp600 miliar dari pagu anggaran Rp6,6 triliun. "Sekitar Rp600 miliar (anggaran DPR terkena efisiensi)," tutur Indra.

Kendati adanya efisiensi, ia menyampaikan, DPR telah melakukan penghematan operasional. Salah satunya, kata dia, pembatasa listrik, penggunaan air dan telepon.

"Untuk operasional mulai bulan lalu kami sudah buat edaran pembatasan 2 soal listrik di malam hari, pengunaan air dan telepon. Juga pembatasan perjalanan dinas untuk hal-hal yang sangat penting. Belanja ATK juga dikurangi," kata Indra.

(abd)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

IJTI Menyayangkan Pemangkasan...

12 menit yang lalu

Imbas Efisiensi Anggaran,...

28 menit yang lalu

Muhammadiyah Tetapkan...

52 menit yang lalu

Pilkada 2024, PDIP Klaim...

52 menit yang lalu

Anggaran Komisi Yudisial...

1 jam yang lalu

Muhammadiyah Tetapkan...

1 jam yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |