loading...
Uya Kuya buka suara terkait video viral yang memperlihatkan dirinya ditegur seseorang yang mengaku pemilik rumah yang menjadi korban kebakaran di Los Angeles. Foto/istimewa
JAKARTA - Uya Kuya buka suara terkait video viral yang memperlihatkan dirinya ditegur oleh seseorang yang mengaku sebagai pemilik rumah yang menjadi korban kebakaran di Los Angeles . Uya memastikan bahwa video tersebut diambil di jalan umum, bukan di pekarangan rumah.
Uya menjelaskan bahwa tujuan pembuatan video adalah untuk memberikan informasi terkini mengenai situasi kebakaran di Altadena. Terutama mengingat banyaknya berita hoaks dan penggunaan teknologi AI yang menyebarkan informasi keliru.
Saat itu, Uya dan istrinya, Astrid Kuya, juga baru saja mengunjungi salah satu warga negara Indonesia (WNI) yang rumahnya ikut terdampak kebakaran.
"Yes betul itu kejadiannya di Altadena. Waktu itu kita lagi buat video yang diminta sama temen-temen wartawan di Indonesia yang mau lihat kejadian real di sana berhubung banyak video hoax dan AI tentang kebakaran AI," kata Uya melalui pesan singkat, Minggu (19/1/2025).
Foto/istimewa
"Itu lokasi nggak jauh dr rumah salah satu WNI yang juga terbakar," lanjutnya.
Artis yang kini terjun ke dunia politik itu menegaskan bahwa video tersebut direkam di area jalan umum, bukan di pekarangan atau properti pribadi korban kebakaran Los Angeles.
Pria 49 tahun itu juga menyebut bahwa di lokasi kejadian banyak petugas seperti polisi, FBI, dan National Guard yang berjaga. Menurut Uya, warga diizinkan mengambil gambar di area umum seperti trotoar atau pinggir jalan, selama tidak masuk ke properti orang lain.
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya