Menteri Israel Ancam Gulingkan Netanyahu, Tak Setuju Gencatan Senjata

2 weeks ago 14

Senin, 20 Januari 2025 - 15:27 WIB

loading...

Menteri Israel Ancam...

Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich ancam gulingkan pemerintah PM Benjamin Netanyahu gara-gara sepakat gencatan senjata di Gaza dengan Hamas. Foto/Jerusalem Post

TEL AVIV - Menteri Keuangan Israel yang berhaluan kanan ekstrem Bezalel Smotrich mengancam akan menggulingkan pemerintah Perdana Menteri (PM) Benjamin Netanyahu jika Israel tidak menduduki Jalur Gaza.

Ancaman menteri yang dikenal ekstremis itu disampaikan setelah dia tidak setuju dengan kesepakatan gencatan senjata di Gaza antara Israel dan Hamas.

Menurutnya, kesepakatan gencatan senjata Gaza adalah kesalahan sangat serius dan penyerahan diri Israel kepada Hamas.

Perjanjian gencatan senjata Gaza dan pertukaran tahanan mulai berlaku pada pukul 11.15 waktu setempat (09.15GMT) pada hari Minggu setelah tertunda beberapa jam karena tuduhan Israel terhadap Hamas karena menunda pembebasan daftar tawanan yang akan dibebaskan.

Baca Juga

 Israel Berhak Lanjutkan Perang dengan Dukungan AS

Gencatan senjata itu awalnya dijadwalkan mulai pada pukul 8.30 waktu setempat (06.30GMT).

"Israel harus menduduki Gaza dan membentuk pemerintahan militer sementara karena tidak ada cara lain untuk mengalahkan Hamas,” kata Smotrich kepada Army Radio.

“Saya akan menggulingkan pemerintah jika tidak kembali berperang dengan cara yang [mengarah kepada kita] mengambil alih seluruh Jalur Gaza dan memerintahnya," ujarnya, yang dilansir Anadolu, Senin (20/1/2025).

Sebelumnya, Menteri Keamanan Nasional sayap kanan Itamar Ben-Gvir mengumumkan penarikan partainya dari koalisi yang berkuasa setelah gencatan senjata Gaza.

Setelah penarikan partai Ben-Gvir, koalisi yang berkuasa masih bertahan dengan 62 kursi di Knesset yang beranggotakan 120 orang.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

3 Metode Pengamanan...

13 menit yang lalu

Menteri Israel Ancam...

31 menit yang lalu

7 Tokoh Yahudi yang...

52 menit yang lalu

Presiden Saakashvili...

1 jam yang lalu

Kebakaran Los Angeles...

1 jam yang lalu

Pertama di Dunia, Robot...

3 jam yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |