Aktor Barry Koeghan berperan sebagai Joker dalam film The Batman. Koeghan dikabarkan bergabung dalam film The Batman II. la akan kembali memerankan karakter Joker, melanjutkan debut singkatnya dalam film The Batman (2022).
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film The Batman - Part II mulai memperluas jajaran pemainnya seiring persiapan produksi yang dijadwalkan berlangsung tahun ini. Di tengah ekspansi DC Universe, semesta Elseworlds garapan sutradara Matt Reeves juga terus berkembang.
Salah satu aktor yang dipastikan bergabung adalah Barry Keoghan. la akan kembali memerankan karakter Joker, melanjutkan debut singkatnya dalam film The Batman (2022).
Keoghan pertama kali tampil sebagai Joker pada bagian akhir The Batman, ketika karakter Riddler yang diperankan Paul Dano dikirim ke Arkham Asylum. Sebuah adegan terhapus yang kemudian dirilis secara resmi juga menampilkan pertemuan antara Joker dan Batman versi Robert Pattinson, demikian seperti dilansir laman Screenrant, Rabu (7/1/2026).
Selain itu, The Batman - Part II juga akan menghadirkan Scarlett Johansson, yang dikabarkan telah bergabung untuk memerankan karakter misterius. Sementara itu, Sebastian Stan disebut tengah dalam tahap pembicaraan untuk bergabung dengan proyek tersebut. Jika kesepakatan tercapai, kehadiran Stan dan Johansson akan menandai masuknya dua bintang besar Marvel Cinematic Universe ke dalam film DC.
Meski Joker dipastikan kembali, namun belum tentu ia akan menjadi antagonis utama dalam sekuel tersebut. Besar kemungkinan film ini tetap akan menghadirkan villain lain sebagai ancaman utama Gotham, yang identitasnya diperkirakan akan diumumkan dalam beberapa bulan ke depan.
Pascapenayangan final musim pertama serial "The Penguin", Colin Farrell juga dipastikan kembali memerankan Oz Cobb, melanjutkan peran pendukungnya dari The Batman (2022). Di sisi lain, Zoe Kravitz, yang sebelumnya memerankan Selina Kyle alias Catwoman, dilaporkan tidak akan kembali dalam film kedua ini.
Dengan semesta The Batman yang terbuka lebar untuk proyek spin-off, kembalinya Joker versi Barry Keoghan bisa menjadi sinyal awal dari rencana jangka panjang Matt Reeves untuk karakter ikonik tersebut. Proses syuting sendiri disebut-sebut akan dimulai pada Mei mendatang, hanya berselang sekitar satu bulan setelah film Superman: Man of Tomorrow arahan James Gunn mulai diproduksi. Film The Batman - Part II dijadwalkan tayang di bioskop pada 1 Oktober 2027.

1 day ago
5








































