Ini Jumlah Uang yang Disita KPK dalam OTT yang Meringkus Gubernur Riau

4 hours ago 4

Gubernur Riau Abdul Wahid.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menuntaskan perhitungan terhadap uang yang disita dari operasi tangkap tangan (OTT) di Riau. KPK menyebut uang itu berjumlah lebih dari Rp 1 miliar.

"Jika dirupiahkan lebih dari Rp 1 miliar," kata Juru Bicara KPK Budi Prasetyo dalam keterangan pers pada Selasa (4/11/2025).

Tidak ada kode iklan yang tersedia.

Dari uang yang sudah dihitung KPK itu ternyata pecahannya tidak hanya rupiah. KPK turut mengamankan pecahan mata uang asing.

"Tim juga mengamankan barang bukti sejumlah uang dalam bentuk rupiah, US Dollar, dan Poundsterling," ujar Budi.

Sebelumnya, KPK mengungkapkan Gubernur Riau Abdul Wahid sudah tiba guna menjalani pemeriksaan di Gedung Merah Putih KPK pada Selasa (4/11/2025). Abdul Wahid akan diperiksa bersama delapan orang lain yang sudah tiba di KPK.

Pemeriksaan terhadap Abdul Wahid diawali operasi tangkap tangan (OTT) di Riau. Dalam OTT itu, KPK meringkus sepuluh orang. Mereka dibawa ke Jakarta secara terpisah.

"Pihak-pihak yang sudah diamankan dan dibawa ke gedung merah putih, saat ini sedang dilakukan pemeriksaan intensif," kata Juru bicara KPK Budi Prasetyo pada Selasa (4/11/2025).

KPK menjelaskan terdapat sembilan orang yang digiring ke gedung markas KPK hingga siang ini. Mereka dibawa dalam dua kloter berbeda dari Riau.

"Yang dibawa pada hari ini ada 9 orang. Nanti ada 2 kloter, pagi dan siang. Jadi selain pihak-pihak yang diamankan, ada juga sejumlah uang sebagai barang bukti yang diamankan dalam kegiatan tangkap tangan," ucap Budi.

Walau demikian, KPK belum memberi titik terang soal kasus tersebut. KPK baru mengumumkannya dalam konferensi pers.

"Terkait dengan perkaranya apa, konstruksi perkaranya bagaimana, nanti kami akan update ya," ujar Budi.

Oleh karena itu, para pihak yang diciduk KPK masih menyandang status terperiksa. KPK memiliki waktu 1x24 jam guna menentukan status hukum mereka.

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |