Heboh Sinkhole Muncul di Perkebunan Sawi Kota Batu

1 month ago 33

Senin, 23 Desember 2024 - 15:43 WIB

loading...

Heboh Sinkhole Muncul...

Fenomena sinkhole muncul di perkebunan sayur warga Dusun Sabrangbendo, Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Foto/Avirista Midaada

KOTA BATU - Fenomena sinkhole atau lubang besar muncul di tengah lahan pertanian sayur di Dusun Sabrangbendo, Desa Giripurno, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

Terlihat pada lubang itu tepat berada di tengah area perkebunan yang ditanami sayuran sawi.

Baca Juga

Fenomena Aneh, Ratusan Sinkhole Muncul di Kroasia Pasca Diguncang Gempa

Lubang berukuran lebar 30 meter dan kedalaman 12 meter persegi itu diduga muncul akibat aktivitas pertambangan batu ilegal yang ada di bawah perkebunan.

Kebetulan memang perkebunan itu berada di terasiring atas, sedangkan di bagian bawah dataran itu terdapat sebuah aktivitas penambangan bebatuan, yang diduga menjadi penyebab amblesnya tanah di perkebunan itu.

Didik selaku warga sekitar menyampaikan, lubang besar itu sudah mulai muncul sepekan lalu. Amblesnya tanah itu bersamaan dengan hujan yang turun deras di wilayah tersebut.

"Saat itu hujan, tidak ada aktivitas di pertanian, tahu-tahu ambles, itu ada tanaman jeruk dan pisang, kalau di bagian sini tanaman sayur sawi, petani khawatir kalau ada tanah ambles susulan, apalagi ini musim hujan," kata Didik, Senin (23/12/2024).

Baca Juga

Heboh! Turis India Hilang Tertelan Sinkhole Kuala Lumpur, Baru Ditemukan Sepatunya

Dia menyampaikan, aparat dusun setempat sudah melaporkan kejadian tersebut kepada kepala desa. Bahkan perangkat desa terkait sudah tiba ke lokasi lubang, untuk mengeceknya. Warga berharap, aktivitas tambang batu diduga ilegal itu ditutup segera.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Heboh Sinkhole Muncul...

19 menit yang lalu

Perahu Terbalik di Sungai...

1 jam yang lalu

Shaykh Fadhil Al Jilani...

1 jam yang lalu

Pergi ke Sawah, Suami...

2 jam yang lalu

Konflik Ojol-Opang di...

3 jam yang lalu

5 Jembatan Putus Akibat...

4 jam yang lalu

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |