TEMPO.CO, Jakarta - Juara bertahan Jakarta Bhayangkara Presisi mendapat pukulan pada laga kedua final four PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Jayabaya Kediri, Sabtu, 19 April 2025. Setelah bermain lima set, mereka takluk 2-3 (25-21, 19-25, 25-21, 18-25, 16-18) dari Palembang Bank SumselBabel.
Laga kedua tim itu berlangsung seru dan ketat sepanjang lima set tersebut. Kedua tim menampilkan permainan berimbang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pada set pertama Bhayangkara mendominasi pengumpulan poin, meski Bank Sumsel memberikan perlawanan. Set pertama itu disudahi sang juara bertahan dengan 25-21.
Pada set berikutnya atau set kedua, giliran Sigit Ardian dkk, mendominasi pengumpulan angka. Dan, pada set kedua itu tim besutan Iwan Dedi Setyawan menang 25-13.
Setelah skor 1-1, laga berlangsung makin seru. Kedua tim menunjukkan permainan yang sangat berimbang. Namun, Bhayangkara menyelesaikan set itu dengan kemenangan 25-21.
Pada set keempat, Bank Sumsel yang menjadi tim terakhir yang lolos ke final four menunjukkan performa yang meningkat. Pada set ini, melalui servis Jordan Susanto melakukan servis ace hingga enam kali sehingga membuat tim asal Palembang itu unggul 25-18, sehingga laga memasuki set kelima.
Pada set penentuan ini, Bank Sumsel melaju dalam pengumpulan poin hingga 10-7. Akan tetapi, tim asuhan Reidel Toiran itu mampu menyamakan skor menjadi 12-12. Lalu kedua tim berbagi angka sama dari 14-14, 15-15, 16-16 dan ditutup 18-16 oleh Bank Sumsel.
Asisten pelatih Bank Sumsel, Memet Tarmedi, senang timnya bisa memetik kemenangan. "Kemenangan ini adalah hasil dari evaluasi pada pertandingan melawan LavAni," tutur dia seperti termuat dalam rilis panitia.
Menurutnya, timnya bisa menang karena bisa menjaga ritme selama laga itu. "Sukses kami ini karena kebersamaan," lanjutnya.
Sementara itu, pelatih Bhayangkara Reidel Toiran mengatakan kekalahan akan menjadi evaluasi menjelang seri kedua di Semarang. "Kita akan pelajari apa yang menyebabkan kekalahan ini," ujar pelatih asal Kuba itu.
Dalam laga yang berlangsung sore hari, tim putri Petrokimia Gresik berhasil menang dalam laga kedua di Final Four Proliga 2025 di GOR Jayabaya, Kediri. Mereka melakukannya tanpa diperkuat Megawati Hangestri yang masih memulihkan diri dari cedera.
Petro berjuang bangkit setelah kalah 1-3 dari Jakarta Popsivo Polwan dalam pertandingan pertamanya. Mereka masih harus melakukannya tanpa Megawati, mantan pemain Red Sparks yang baru bergabung dan masih cedera.
Upaya mereka berhasil. Mereka berhasil mengalahkan Jakarta Pertamina Enduro dengan skor 3-2 (23-25, 25-22, 13-25, 25-22, 15-9).
Hasil dan Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Kediri
Lokasi: GOR Jayabaya, Kediri
Live: Moji TV
Kamis, 17 April 2025
16.00 WIB, putri: Pertamina Enduro vs Electric PLN 3-1 (25-20, 28-26, 20-25, 25-23)
19.00 WIB, putra: Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator 3-0 (25-13, 25-21, 25-20).
Jumat, 18 April 2025
16.00 WIB, putri: Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia 1-3 (24-26, 25-17, 25-20, 25-16)
19.00 WIB, putra: LavAni vs Palembang BSB: 3-0 (25-10,25-19, 25-23).
Sabtu, 19 April 2025
16.00 WIB, putri: Gresik Petrokimia vs Pertamina Enduro 3-2 (23-25, 25-22, 13-25, 25-22, 15-9)
19.00 WIB, putra: Bhayangkara Presisi vs Palembang BSB 2-3 (25-21, 19-25, 25-21, 18-25, 16-18).
Minggu, 20 April 2025
16.00 WIB, putri: Jakarta Popsivo vs Jakarta Electric
19.00 WIB, putra: Jakarta Lavani Livin vs Surabaya Samator.
Jadwal Final Four Proliga 2025 berikutnya:
Lokasi: GOR Jatidiri Semarang : 24-27 April 2025
Lokasi: GOR Sritex Arena Solo : 1-4 Mei 2025.
Putaran Grand Final (10-11 Mei 2025)
Lokasi: GOR Amongrogo Yogyakarta.