Gempa Darat M3,9 Guncang Sukabumi Akibat Aktivitas Sesar Aktif

4 hours ago 1

Gempa tektonik bermagnitudo 3,9 mengguncang daerah Kabupaten Sukabumij dan sekitarnya pada Kamis, 24 April 2025, pukul 10.48 WIB. (BMKG)

material-symbols:fullscreenPerbesar

Gempa tektonik bermagnitudo 3,9 mengguncang daerah Kabupaten Sukabumij dan sekitarnya pada Kamis, 24 April 2025, pukul 10.48 WIB. (BMKG)

TEMPO.CO, Jakarta - Gempa tektonik bermagnitudo 3,9 mengguncang daerah Kabupaten Sukabumi dan sekitarnya. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG mencatat waktu kejadian gempa tersebut pada Kamis, 24 April 2025, pukul 10.48 WIB.

Menurut Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Selatan Hartanto, pusat gempa berlokasi di darat yang berjarak 16 kilometer arah barat laut dari pusat Kabupaten Sukabumi dengan titik koordinat 6,89 derajat Lintang Selatan dan 106,44 derajat Bujur Timur.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gempa tergolong dangkal dengan kedalaman 5 kilometer. "Gempa akibat aktivitas sesar aktif," ujarnya lewat keterangan tertulis Kamis 24 April 2025.

Sesar itu, menurut Direktur Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono kepada Tempo, belum memiliki nama.

Dampak gempa bumi berdasarkan laporan dari masyarakat, guncangannya dirasakan di wilayah Cisolok, Kabupaten Sukabumi, dengan Skala Intensitas III - IV MMI, yaitu getaran dirasakan nyata di dalam rumah seakan ada truk yang berlalu hingga dirasakan oleh orang banyak di dalam rumah dan di luar rumah oleh beberapa orang, membuat gerabah pecah, jendela atau pintu berderik dan dinding berbunyi.

Gempa itu juga terasa di Pelabuhan Ratu dan Bayah dengan Skala Intensitas III MMI, yaitu gencangan gempa dirasakan nyata di dalam rumah seakan ada truk yang berlalu. Menurut BMKG sejauh  ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut. 

Berdasarkan pantauan BMKG hingga pukul 11.04 WIB nihil aktivitas gempa bumi susulan. Masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Read Entire Article
International | Nasional | Metropolitan | Kota | Sports | Lifestyle |